GEREJA KRISTEN JAWI WETAN


Nomor	: 159/V/Bid. II/VI/'96		Surabaya, 10 Juni 1996
Lamp.	: 1 (satu) lembar
Hal	: LAPORAN KORBAN DEMONSTRASI
	

Kepada Yth.:
Bapak Dirjen Bimas Kristen Protestan
Jakarta


Dengan hormat,

Dengan ini kami Pengurus Wilayah Pelayanan GKJW Jemaat 
Surabaya Blok XII perkenankanlah melaporkan tentang akibat 
dari demonstrasi massa yang terjadi pada hari Minggu, 9 Juni 1996 
yang kami derita sebagai berikut :

1. Warga Kristen GKJW Jemaat Surabaya dalam wilayah pelayanan 
GKJW Blok XII berjumlah 226 KK dengan jumlah jiwa 865 orang 
terdiri dari 550 warga dewasa dan 315 warga anak.  Blok XII 
adalah bagian dari wilayah pelayanan GKJW jemaat Surabaya yang 
berkantor sekretariat di Jl. Mayjen Prof. Dr. Moestopo 25-27 Surabaya.  
Sedangkan wilayah pelayanan Blok XII sudah mempunyai rumah 
ibadah sendiri yang berlokasi di Jl. Sidotopo Indah Wetan II/26 
Surabaya.

2. Pada hari Minggu, 9 Juni 1996, kami menyelenggarakan ibadah 
Hari Raya Penuaian atau Hari Raya Unduh-Unduh.  Yang hadir ibadah 
sejumlah 277 orang warga jemaat (dewasa).  Ibadah kami mulai Pk. 8.00 
dan berakhir pk. 10.00.  Karena dalam ibadah Hari Raya Penuaian 
kami mempunyai tradisi penerimaan persembahan yang berupa natura, 
maka seusai ibadah kami selenggarakan pelelangan natura.  Dan acara 
pelelangan tersebut berakhir pada Pk. 11.00.  Dan selanjutnya warga 
jemaat pulang.

3. Seusai ibadah Hari Raya Penuaian, ada 8 orang yang tinggal karena 
bertugas membersihkan ruangan, pada Pk. 11.30 berdatanganlah massa 
sejumlah kurang lebih 500 orang berbondong-bondong dnegan jalan kaki 
dan membawa alat pemukul yang berupa potongan kayu, potongan besi, 
dan pier besi dan sebagian membawa batu.  Mereka mendobrak pintu 
gerbang depan dan samping dan kemudian pintu rumah ibadah.  
Selanjutnya mereka merusak seluruh kaca jendela bawah dan atas 
sekeliling gedung, peralatan ibadah dan semua yang ada di dalam rumah 
ibadah.  Dan tidak lupa mereka melempari genting, merusak plafon 
dan penerangan rumah ibadah.  Tidak puas rasanya hanya melakukan 
tindakan perusakan, ternyata mereka juga melakukan tindakan 
penganiayaan terhadap warga jemaat kami yang sedang melakukan 
pembersihan rumah ibadah.  Secara rinci kerusakan material yang 
kami derita adalah sebagaimana terlampir surat kami ini.

4. Adanya tindakan penganiayaan menjadikan 5 orang warga kami bisa 
melarikan diri dan lolos, dan yang 2 orang terjebak dan tidak bisa 
menyelamatkan diri dan yang seorang lagi bisa melarikan diri sesudah 
dianiaya.  Dia adalah purnawirawan ABRI (AL).  Dengan sisa-sisa 
kemampuan beladirinyalah seorang warga kami yang adalah purnawirawan 
ABRI tersebut bisa melepaskan diri dari tindakan penganiayaan.  
Sedangkan 2 orang yang terjebak yang keduanya adalah pemuda tidak 
bisa berbuat apa-apa kecuali hanya berserah kepada keadaan.

5. Demonstran keluar dari rumah ibadah kami pada pk. 12.30 setelah 
aparat keamanan berdatangan.  Pada pk. 16.30 penderita penganiayaan 
kami bawa ke RSUD Dr. Sutomo Surabaya.

6. Demikian laporan kami untuk mendapat perhatian dari semua pihak.  
Dan atas perhatiannya kami sampaikan terima kasih.
 

Mengetahui				Hormat dan salam kami
PH Majelis Jemaat GKJW			Pengurus Wilayah Blok XII
Jemaat Surabaya

Ketua				        Ketua


Tindasan
Kepada Yth. :
1. Bapak Gubernur Kepala Daerah Tk. I Propinsi Jawa Timur
2. Bapak Panglima Daerah Militer V Brawijaya, jawa Timur
3. Bapak Kepala Kepolisian Daerah Jawa Timur
4. Bapak Kepala Wilayah Departemen Agama Tk. I Propinsi Jawa Timur
5. Bapak Kepada Daerah Tingkat II Kota Madya Surabaya
6. Bapak Komandan Kodim Surabaya Timur
7. Bapak Kepala Kepolisian Daerah Surabaya Timur
8. Bapak Kepala Kantor Departemen Agama Tk. II KM Surabaya
9. Bapak Camat Kepala Wilayah Kecamatan Kenjeran
10. Bapak Komandan Rayon Militer Kecamatan Kenjeran
11. Bapak Kepala Kepolisian Sektor Kecamatan Kenjeran
12. Bapak Kepala Kantor Urusan Agama wilayah Kecamatan Kenjeran
13. Bapak Lurah Kepala Kelurahan Sidotopo Wetan
14. Bapak Ketua Majelis Agung GKJW (Gereja Kristen Jawi Wetan)
15. Bapak Ketua Majelis Daerah GKJW Surabaya Timur
16. Arsip



LAMPIRAN

I. DAFTAR KERUSAKAN MATERIAL

No.		Jenis Barang	Keadaan		Taksasi Harga

1. Pintu Gerbang I dan II	rusak total	Rp.  1.000.000,-
2. Pagar			rusak total	Rp.  1.000.000,-
3. Pintu masuk gereja		hancur		Rp.  1.000.000,-
4. Mimbar			rusak		Rp.     300.000,-
5. Lampu penerangan		hancur		Rp.     300.000,-
6. Almari			hancur		Rp.     250.000,-
7. Alat rumah tangga		hancur		Rp.  2.000.000,-
8. 4 buah jam dinding		hilang		Rp.       60.000,-
9. Perlengkapan sakramen	hancur		Rp.     200.000,-	
10. Sebuah sepeda motor		hancur total	Rp.  2.500.000,-
11. Sebuah sepeda motor		rusak ringan	Rp.     250.000,-
12. 50 buah kursi		hancur		Rp.     750.000,-
13. 40 bangku panjang		hancur		Rp.  4.000.000,-
14. Jendela dan kacanya		hancur		Rp.  7.000.000,-
15. 300 genting dan plafon	hancur		Rp.  1.500.000,-
16. Sebuah mesin pompa air	hilang		Rp.     400.000,-
17. uang persembahan anak-anak	hilang		Rp.       60.000,-
18. sebuah tas isi kitab suci dan kidung jemaat	hilang	Rp.   30.000,-
19. sebuah jas dan pakaian penjaga gereja	hilang	Rp.  200.000,-
   							===========
							Rp. 22.800.000,-

II. DAFTAR WARGA GEREJA YANG DIANIAYA

No. N a m a	Status	                 Bentuk Penganiayaan

1.Yusak Pitojo	Purn. Marinir AL.	ditendang, dipukul 
                                        kepalanya, diinjak-injak, 
                                        dilempar dan baju jasnya 
                                        dirampas
2.Sugeng	Pemuda			dipukul dengan potongan besi kedua 							pahanya,
ditempeleng dan ditendang
3.Budi	        Pemuda			sama dengan nomor 2.